Review - AMETHYST ID MATCHA SMOOTHIE REJUVENATING MASK - masker wajah bubuk beraroma matcha

Karena kondisi hamil yang mulai makin gede, belakangan aku agak jarang pake make up berlebih, tapi lebih fokus ke skin care. Iya kalo kita jarang pake make up, setidaknya wajah harus dirawat biar tidak kusam dan mengerikan.
Perawatan mingguan yang aku lakukan sekarang tidak lain dan tidak bukan ya maskeran. Untuk produk maskernya sendiri kali ini aku mau review salah satu masker homemade lokal Indonesia, dari Amethyst ID.

Varian yang aku dapat ini adalah: Matcha Smoothie Rejuvenating Mask.

Informasi produk:
Kombinasi terbaik dari bahan-bahan alami/ natural untuk mengangkat sel kulit mati dan mengatasi kulit kusam.
Membantu mengurangi kemerahan pada wajah, mengencangkan pori-pori, dan kulit terasa lembut, kencang dan segar.

Cara pemakaian :
Campur 1sendok makan masker dengan air secukupnya. Oleskan pada wajah yang telah dibersihkan. Diamkan setengah kering saja lalu bilas dengan air hangat.
Gunakan 2x seminggu

Bebas dari : paraben, pewangi, pewarna



Kemasannya menurut aku lumayan simple. Walaupun kemasan produk ini sederhana tapi udah cukup representatif sebab ingredients-nya tertulis jelas di stiker kemasan. Untuk kalian yang baru beli masker ini packagingnya lumayan aman karena terbungkus seal plastik.

Ingredients: wholegrain oat, matcha (japanese green tea), french green clay, lavender essential oil

Ini pas baru dibuka, sayangnya gak ada stoppernya, jadi harus hat-hati sekali membukanya karena isinya sangat penuh dan bubuknya halus banget, jadi bisa sedikit berhamburan pas dibuka.


Aku pakenya 1 sendok teh. Dituang ke wadah kecil dan tinggal ditambah air saja sesuai selera. Walaupun di cara pemakaian menurut penjualnya adalah 1 sendok makan, tapi ternyata 1 sendok teh sudah cukup mengcover satu wajahku. Hahaha berasa senang punya muka kecil kayak orang korea


Pas pertama digunakan, masker ini teksturnya agak basah di wajah, lama kelamaan akan mengering seperti clay mask. Dan aku pribadi menyukai sensasi memakai masker yang mengering setelah dipake sekian menit, karena kayak berasa maskeran betul, hahahah.

Namun entah kenapa mungkin aku agak kurang suka dengan baunya yang mirip sayuran. Sebetulnya ini justru bagus karena terlalu banyak wewangian itu justru bikin reaksi pada kulit sensitif.

Setelah dipake, 1x memang belum ada perubahan secara kasat mata, namun pas disentuh kulit wajahku jadi lebih halus dan kenyal. 


FINAL THOUGHT

Plus
Isinya banyak
Pemakaian hemat
1x pake langsung bikin halus di kulit wajah
Bebas dari : paraben, pewangi, pewarna

Minus
Tidak ada stopper pas dibuka isinya berhamburan
Aku gak doyan bau matcha haha.. (ini subyektif sih)

Harga Rp 65.000
Beli di sini
Atau ke instagram


See you in my next post, please drop comment below so we can know your experience too

2 comments

  1. Makasih reviewnya ceh, aku lg penasaran sama produk ini sampe liat tag-an akunnya amethys. Eh malah jd mampir ke blognya ceceh��

    ReplyDelete