Review Softlens X2 Glam Citrine



Aku seneng banget kalo melihat feed instagram dengan makeup penuh warna dan softlens yang lucu-lucu, sayangnya beberapa bulan belakangan ini aku takut mencoba softlens baru karena pernah punya riwayat iritasi mata.


Jadi ya hanya sedikit merk saja yang cocok buat aku, dan kalau sudah cocok, aku enggan ganti merk lain. Apalagi dari sisi harga jika menurut aku murah, malah takut membelinya karena takut jelek.


Terus beberapa waktu yang lalu, ceritanya ya bosen lah sama softlens yang itu-itu saja, kepengen ganti dan keliling dulu di online, akhirnya memutuskan untuk meminang softlens yang dari X2, yaitu X2 Glam.

X2 ini adalah merk softlens yang sudah cukup tua dan lama di Indonesia, dan memang spesialisasinya di softlens warna. Dulu banget, aku emang pernah mencoba softlens X2, namun semenjak adik aku membeli softlens X2 Bio dan mengalami sobek softlens di mata, aku jadi kapok, nggak berani beli dulu.

X2 Glam yang aku beli ini warna Citrine, warna coklat yang agak terang namun pas dipakai tampak natural dengan perbesaran yang tidak lebay.

Harganya bervariasi di online shop, sekitar 45-60ribu, dan perlu ditanyakan ke tokonya apakah punya stok minus, karena rata-rata yang dijual adalah plano / normal.

Berikut ini adalah spek X2 Glam yang aku ambil dari website X2
Base Curve : 8.60 mm
Diameter : 15 mm
Power Range: Plano-6.00D (step 0.25D)
6.00D-10.00D (step 0.50D)



Diameternya 15mm tapi pas dipakai tidak terlalu besar karena ringnya berwarna soft sehingga tidak terlihat palsu di mata.




Ketahanannya bagaimana? Biasanya aku pakai softlens mencapai 16 jam, namun X2 Glam ini tidak berani aku coba selama itu, jadi aku pakai selama 13 jam masih kuat tanpa tetes mata. Kelemahannya, adalah saat dipakai dalam kondisi mata yang "tidak fit" alias kurang tidur, maka akan terasa perih. Kalau perih, mendingan jangan dipakai sampai mata terasa terang kembali. 

See you in my next post, please drop comment below so we can know your experience too

Memperbaiki Siklus Tidur Kacau dengan Aroma Terapi dari Treetment ID



Siapapun pasti pernah mengalami hari-hari yang berat dalam hidupnya, khususnya wanita, karena kami diciptakan dengan tuntutan pekerjaan multitasking, dan memang iya, tingkat stressnya juga menjadi lebih tinggi. Belakangan ini, karena pekerjaan yang banyak (saat ini saya aktif mengurus toko-toko online di banyak marketplace), juga mengurus kedua anak yang masih balita, dan memastikan satu rumah nyaman dan bersih, semua itu membuat saya terkadang kelelahan. Ijinkan saya mengambil quote populer dari film Dilan, "Jadi saya itu berat, biar saya saja yang jalani."

Hayati yang lelah ditambah aktivitas yang terus berjalan setiap hari mengharuskan saya menjadi manusia yang kuat, yang sangat solutif. Alih-alih mencari kawan untuk curhat, saya lebih suka mengisi waktu luang di sela-sela kesibukan saya dengan kegiatan yang bermakna, salah satunya aktivitas blogging dan sharing di social media. Karena saya sangat kecanduan dengan media sosial, maka saya juga gemar mencoba-coba sesuatu yang lagi hype dan baru di medsos, minimal makeup dan skincare.

Tahun lalu, saya cukup gemar berbelanja makeup dan skincare, di mana postingan blog saya banyak tentang kedua hal tersebut. Ternyata, saya juga bisa lelah dan bosan, buktinya tahun ini saya hanya mencoba sedikit saja skincare, sedangkan makeup lebih ke menghabiskan sisa tahun lalu. Hal baru yang sedang gemar saya ulik saat ini adalah mengatasi stress berlebih, karena kelebihan stress itu tidak hanya berat, namun juga berujung pada pemborosan uang karena banyaknya penyakit yang bisa ditimbulkan akibat stress. 

Bicara soal stress ini sangat menarik sekaligus pelik. Manusia sebaiknya memang tidak stress, tapi siapa yang bisa menghindari stress? Di saya, stress berlebih itu berakibat penyakit, salah satunya naiknya asam lambung di mana orang sering mengasumsikannya dengan masuk angin. Karena saya sangat kurang suka minum obat, maka saya mencoba beberapa alternatif untuk mengatasi penyakit akibat stress, salah satunya adalah memperbaiki pola tidur.

4 Barang Wajib Penunjang Pekerjaan yang Saya Bawa Saat Travelling



Saya yakin banyak di antara kita yang melakukan double, triple, bahkan multiple job, seperti yang saya lakukan selain sibuk ngeblog saya juga aktif berjualan online di beberapa platform e-commerce dan marketplace, serta menjalankan usaha jasa import.

Konsekuensinya jika memiliki banyak usaha, maka waktu liburan di mana biasanya penuh dengan feed lucu di social media, buat saya liburan jadi waktu bekerja di malam harinya setelah seharian jalan-jalan bersama keluarga.

Kenyataan seperti ini membuat saya sering terbirit-birit ke mana-mana, termasuk membalas chat customer dan mengerjakan blog sesuai deadline. Walaupun hampir setiap kali berjumpa dengan kemepetan, saya pribadi bersyukur karena dengan begini saya bisa tetap jalan-jalan sambil bekerja.

Di postingan kali ini saya mau share apa saja yang saya bawa selama travelling dan kegunaan barang-barang pengisi tas saya.

1. Laptop
 Ini sudah jelas dan pasti, ke mana pun saya pergi, selain membawa baju dan perlengkapan anak yang seabreg-abreg, saya juga menyiapkan laptop, karena selain blogging, saya juga punya kesibukan mengurus toko online dan toko jasa yang sampai saat ini masih aktif berjalan.

2. Kalkulator. 
Wah, hal ini biasanya banyak dipertanyakan kenapa musti membawa alat penghitung ini padahal di handphone juga sudah ada kalkulator. Hehe, buat saya demi kenyamanan banget, karena banyak yang chat tanya harga di ponsel saya sedangkan jika membalas pertanyaan tentang “harga” itu agal ribet buat saya  kalau saya harus berpindah tab di ponsel dari chat ke kalkulator. 
Jadi menggunakan real kalkulator is a must, demi kelancaran membalas pertanyaan harga dari customer. Untuk urusan kalkulator saya mempercayakan pada Casio My Style yang saat ini memiliki banyak pilihan warna sehingga membuat meja kerja saya lebih colourful. Yang saya suka selain mudah membelinya, colourful calculator dari brand Casio ini selain nama brandnya sudah reliable dan tidak diragukan lagi kegagahannya, pastinya juga awet dan sekarang makin lucu, cocok buat dibawa bepergian maupun disimpan di travel bag karena ukurannya yang pas, tidak telalu besar dan tidak terlalu kecil.



Kalkulator Casio yang lucu ini aku beli di Matahari Mall, tentu saja di sana free ongkir, dan ada kode promo yang bisa digunakan juga kalo mau order.


CASIOBLOGQS12L82


BELI CALCULATOR CASIO DI SINI YA.

3. Token
Kalau bepergian jauh dan tiba-tiba ada transaksi online yang memerlukan refund, atau pembelian barang, bawa token minim ribet dibandingkan melakukan pembayaran menggunakan kartu kredit.

4. Gadget
Yang ini tidak boleh ketinggalan, karena sembari jalan-jalan ke tempat wisata saya juga masih terkadang membalas chat customer, jadi yaaa begitu deh, memang kelihatannya tiada waktu tanpa gadget, tapi percayalah bahwa gadget ini penting banget.

Overall, jalan-jalannya ibu bekerja seperti saya memang nampak ribet dan bulky, sehingga terkadang saya memilih untuk melakukan light travelling, khususnya jika pergi ke destinasi dekat. Nah, ke tempat yang dekat-dekat biasanya saya memilih untuk menaggalkan laptop dan token, sehingga saya hanya membawa gadget dan kalkulator saja. Apalagi buat foto-foto desktop of the day kalkulator pilihan saya dari Casio sangat lucu dan colorful hehe, kadang saya jadi hamba sesuatu yang berwarna juga loh.




See you in my next post, please drop comment below so we can know your experience too